Produk Skincare Ampuh Mengurangi Lingkaran Hitam Mata
Mata panda sering dikaitkan dengan tanda-tanda penuaan dini. Padahal, lingkaran hitam di sekitar mata tersebut juga bisa dimiliki oleh kamu yang masih berusia 20 tahunan lho, Beauties. Penyebab mata panda ini cukup banyak, tidak hanya terbatas karena usia atau penuaan dini. Mata lelah, dehidrasi, jam tidur yang tidak teratur, sampai alergi, menjadi beberapa penyebab mata panda. Sering berhubungan dengan ponsel pintar atau menatap layar komputer terlalu lama, menjadi salah satu penyebab mata panda yang sering dijumpai, bagi kamu yang masih berusia 20 tahunan. Menatap layar komputer terlalu lama akan membuat mata lelah. Kondisi ini menyebabkan pembuluh darah di sekitar mata berkumpul. Karena kulit di sekitar mata lebih tipis dari kulit wajah lainnya, jadi pembuluh darah yang berkumpul tersebut akan menyebabkan warna hitam di sekitar mata kamu. Namun, kamu jangan khawatir Beauties, sebab ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk mengurangi masalah mata panda ini. Eye cream dan ey...